Kuman dan bakteri mengancam kesehatan Anda. Untuk itu Anda
perlu mengetahui tempat-tempat di mana virus dan bakteri cenderung berkembang
biak.
Charles Gerba, seorang ahli kuman dan profesor mikrobiologi
di University of Arizona, memberitahu di mana saja kuman gemar berkoloni dan
mengintai Anda.
1. Komputer bersama
Mouse dan keyboard mendapat kontak langsung dengan jari-jari
tangan.Ini membuatnya mengandung banyak kuman. Bahkan jika itu hanya digunakan
sesekali oleh satu atau dua orang di dalam rumah Anda. Sebaiknya bersihkan
sebelum Anda menggunakannya. Bersihkan dengan kertas alkohol khusus untuk
membersihkan benda elektronik.
2. Pintu kulkas
Pintu kulkas merupakan benda yang sering bersentuhan dengan
kulit setiap hari. Jika terus dibiarkan, ini akan menjadi sarang bakteri.
Bersihkan menggunakan handuk yang telah diberi disinfektan pada seluruh pintu
kulkas, terutama bagian pegangan.
3. Dalam mobil
Gunakan disinfektan untuk membersihkan dashboard mobil Anda
karena dashboard menimbun kuman dari hembusan AC. Selain itu, bersihkan juga
setir mobil dan juga carseat di dalam mobil.
4. Remote control
Remote AC, televisi, dan remote alat-alat elektronik lainnya
adalah benda yang sering disentuh sepanjang waktu. Ini membuatnya menjadi
sarang bakteri dan virus akibat kondisi tangan yang tidak bersih ketika
memegangnya. Untuk itu Anda perlu sesering mungkin membersihkan remote control
dengan pembersih beralkohol. Lakukan setidaknya seminggu sekali.
5. Tas
Ini merupakan barang yang Anda sentuh setiap hari. Anda
terus- menerus menyentuh tali dan bahkan mungkin meninggalkannya di toilet yang
merupakan sarang kuman terbesar. Semprotkan sanitasi dan lap dengan kain bersih
setiap hari atau setiap kali Anda menggunakan. Jangan lupa untuk menggantungnya
ketika Anda di rumah.
6. Telepon selular
Ketika tangan kotor Anda menyentuh telepon selular, bakteri
akan berkembang biak di sana. Bersihkan dengan pembersih berbahan alkohol
perangkat digital Anda rutin setiap minggu.
Sumber: MetroTV
Baca juga artikel: Pembuatan company profile berkelas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar